Tim Sukses Negarawan Muda
#negarawanmuda dari PPIA Melbourne Uni membesut Indonesian Career Expo pertama di Australia!

Pada tahun 2014, untuk pertama kalinya Indonesian Career Expo (ICarE) diadakan oleh Perhimpunan Pelajar Indonesia Australia (PPIA) Melbourne University. Ide untuk program ini datang dari adanya gap antara perusahaan-perusahaan di Indonesia dan mahasiswa Indonesia di Australia, Melbourne khususnya. Dengan adanya ICarE, perusahaan yang bermarkas di Indonesia ‘menjemput bola’ demi mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas. Sebaliknya, para mahasiswa Indonesia diberi kesempatan untuk bertemu dengan representatif dari perusahaan yang hadir dan melamar magang dan kerja secara langsung.

Selain itu, ide pengadaan ICarE 2014 juga datang dari fenomena brain drain di Indonesia, dimana para individu yang berprestasi di bidangnya lebih memilih untuk menetap di luar negeri karena gaji yang lebih besar dan infrastruktur yang memadai. Sebagai Negara Berkembang, Indonesia masih memerlukan perbaikan dalam segi struktur ekonomi, pendidikan, dan institusi, Karena itu, ICarE diharapkan untuk bisa mengajak mahasiswa Indonesia berprestasi di Australia untuk pulang ke Indonesia dan berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi negara.


ICarE 2014 adalah karir expo pertama yang pernah diadakan oleh mahasiswa Indonesia di Australia. Terdapat 15 perusahaan yang hadir sebagai exhibitors,
yaitu Astra Asuransi Buana, Astra Credit Companies, Astra International, BAM International, BCA, Bank Mandiri, Chevron, DBS, Garuda Indonesia, HSBC Indonesia, Kompas Gramedia, Lippo Group, Permata Bank, Trijaya Pratama Futures, Unilever Indonesia dan 2 lembaga pemerintah, Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan. ICarE 2014 diawali dengan malam pembukaan yang menghadirkan Gubernur Bank Indonesia, Bapak Agus Martowardoyo dan Ketua Dewan Komisaris Otoritas Jasa Keuangan, Bapak Muliaman Hadad, sebagai pembicara. Terdapat juga seminar dari perusahaan-perusahaan tersebut.

Suksesnya ICarE 2014 dibuktikan dengan banyaknya mahasiswa Indonesia di Australia yang mendapat pekerjaan dan pulang ke Indonesia karena mengikuti acara tersebut. Tidak kurang dari 500 pengunjung datang pada saat expo tersebut. Seiring dengan komitmen PPIA Melbourne University untuk memberikan asistensi dan memfasilitasi mahasiswa Indonesia di Australia untuk mengembangkan kapasitas mereka. ICarE 2014 adalah bukti nyata peranan mahasiswa dalam memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan Bangsa Indonesia. Walaupun berada di luar negeri, kita tetap bisa berbakti kepada negeri. Dengan tantangan globalisasi dan persaingan antar negara yang akan terus meningkat, generasi muda Indonesia harus bersedia, siap dan mampu untuk menjadi agen perubahan.
Menjadi pemimpin yang membawa dampak positif terhadap sekitarnya dan kepada bangsanya, dimanapun ia berada, adalah salah satu characteristic negarawan muda sejati.


Ditulis oleh:

Puteri Anetta Komarudin adalah mahasiswi tingkat satu jurusan commerce di University of Melbourne. Penerima beasiswa Bachelor of Commerce Global Scholarship dari Fakultas Bisnis dan Ekonomi University of Melbourne adalah salah satu peserta Young Leaders for Indonesia National wave 7 yang diadakan oleh Mckinsey Indonesia, dan pada saat ini menjabat sebagai Kepala Departemen Media dan Komunikasi PPI Australia 2014/2015, Staf Biro Pers PPI Dunia dan Business & Economics Editor untuk Majalah Perspektif. Puteri diberi kepercayaan untuk menjadi Ketua PPIA University of Melbourne periode 2013/2014. Pada masa kepemimpinannya PPIA University of Melbourne dianugerahi PPI Australia National Awards 2014 kategori acara budaya terbaik dan acara pendidikan terbaik untuk Indonesian Film Festival dan Indonesian Career Expo. Puteri juga terpilih untuk menjadi satu dari 7 mahasiswa Indonesia berprestasi di Australia versi Majalah OZIP dan juga penerima penghargaan Leaders in Communities Awards dari University of Melbourne. Di waktu luangnya, Puteri hobi membaca buku, menulis artikel, hiking dan travelling.